Diskusi Dengan PPJI – 21 Okt 2019

Ketua Umum AP5I Budhi Wibowo berdiskusi dengan Iden Gobel ketua umum PPJI   ( Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga  Indonesia ). Ada hal yang menarik yang disampaikan pada diskusi kami. Selama ini banyak yang menganggap bahwa menu ikan bagi katering tergolong menu yang mahal, tetapi menurut PPJI tidak demikian.  PPJI memberikan contoh hitungan  misalkan  untuk  menu ayam  harga 1 ekor ayam Rp 43.000,- untuk 8 porsi maka 1 porsi ayam dihitung  Rp 5.375,-.   Kalau menu ikan fillet, katakanlah fillet patin  harga Rp 45.000,- dimana untuk 1 porsi cukup 100 gram, maka harga perporsi adalah Rp 4.500,- .  Sering kali menu ikan 1 porsi bisa dibawah 100 gram , katakanlah sekitar 80 gram maka harga perporsi  bisa semakin murah.  PPJI juga memberikan infomasi bahwa selain fillet ikan patin, ikan2 lainnya yang digunakan dalam katering misalnya lele, gurame dll saat ini mereka  biasanya beli dalam kondisi fresh dari supplier. PPJI sangat antusias ketika AP5I menawarkan alternatif supplai ke mereka dalam bentuk frozen. Direncanakan akan diselenggarakan ” Business Matching ”  antara anggota AP5I yang menjadi exhibitor pada SIAL Interfood/Seafood Show of Asia 2019  dengan beberapa perusahaan katering angota PPJI.

Tinggalkan Balasan